Enter your keyword

Permohonan RAB Riset Penelitian Luar Negeri (Riset Internasional) 2018

Permohonan RAB Riset Penelitian Luar Negeri (Riset Internasional) 2018

Permohonan RAB Riset Penelitian Luar Negeri (Riset Internasional) 2018

Merujuk surat Ketua Tim Pemeringkatan Universitas ITB nomor 021/WCU-ITB/LL/II/2018 tanggal 21 Februari 2018 perihal Penetapan Riset Internasional 2018, bersama ini dengan hormat kami informasikan bahwa proposal kegiatan yang Bapak/Ibu usulkan telah disetujui untuk didanai.

 

Proses pencairan dana akan dikelola oleh LPPM ITB. Sehubungan dengan hal tersebut, kami mohon kesediaan Bapak/Ibu untuk menyusun Rencana Anggaran dan Biaya (RAB) dengan ketentuan sebagai berikut:

  1. RAB dibuat 1 termin (100%) sesuai jumlah dana yang disetujui.
  2. Dana tersebut dapat digunakan untuk membiayai transportasi dan akomodasi, living allowance, serta biaya untuk publikasi internasional
  3. Tidak diperkenankan ada komponen honor dalam alokasi dana kegiatan kecuali living allowance.
  4. Periode waktu pelaksanaan adalah bulan Maret sampai dengan bulan November 2018.

 

Format RAB dapat dilihat melalui website LPPM. RAB yang telah disusun mohon dikirimkan ke LPPM dalam bentuk hardcopy serta softcopy dikirimkan melalui alamat email selvi@lppm.itb.ac.id paling lambat tanggal 5 Maret 2018.

 

Download :
Daftar Program Penelitian Luar Negeri 2018