Enter your keyword

Permintaan Laporan Kemajuan Program Pengabdian kepada Masyarakat DIKTI 2013 (DIPA DIKTI)

Permintaan Laporan Kemajuan Program Pengabdian kepada Masyarakat DIKTI 2013 (DIPA DIKTI)

Merujuk surat perjanjian pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dana DIPA DIKTI 2013, bersama ini dengan hormat kami sampaikan bahwa persyaratan pencairan dana tahap II adalah Laporan Kemajuan Pelaksanaan dan Laporan Penggunaan Dana Tahap I (70%).

 

Sehubungan dengan hal tersebut di atas, kami mohon kesediaan Bapak/Ibu untuk menyampaikan laporan kemajuan, laporan keuangan dan mengisi catatan harian (log book) Program Pengabdian kepada Masyarakat DIPA DIKTI 2013 sesuai dengan format yang telah ditentukan pada Panduan DIKTI Edisi IX. Format laporan kemajuan, dan panduan mengisi laporan secara online di SIMLITABMAS dapat diperoleh melalui website LPPM (www.lppm.itb.ac.id).

 

Laporan kemajuan Program DIPA DIKTI diunggah melalui website SIM-LITABMAS DIKTI ((http://simlitabmas.dikti.go.id) paling lambat tanggal 9 Oktober 2013. Untuk memperoleh informasi mengenai pemasukan laporan secara online ke SIMLITABMAS, Bapak/Ibu dapat menghubungi Bapak Yunyun di LPPM (2501759/ yunyun@lppm.itb.ac.id).

 

Download:
Format Laporan Kemajuan DIPA DIKTI 2013
Panduan Submit Online Laporan Kemajuan