Enter your keyword

Penawaran Proposal Riset ITB 2013 Batch II

Penawaran Proposal Riset ITB 2013 Batch II

Dalam rangka meningkatkan intensitas kegiatan penelitian dana mandiri, ITB mengalokasikan dana tambahan untuk Program Riset ITB pada tahun 2013 ini. Dana penelitian tambahan ditujukan untuk Program Riset ITB Batch II, khususnya Program Riset dan Inovasi KK serta Program Riset Peningkatan Kapasitas. Sebagaimana pengelolaan sebelumnya, dosen ITB dipersilahkan mengusulkan memasukan proposal dengan alokasi dana sebesar Rp. 50 juta rupiah per judul.

 

Khusus bagi Ketua Tim Peneliti yang telah mendapatkan dana melalui alokasi Program Riset ITB 2013 sebelumnya, tidak diperkenankan untuk mengusulkan proposal pada Program Riset ITB 2013 Batch II ini. Proposal yang dinyatakan tidak lolos seleksi dalam proses seleksi sebelumnya, dapat diusulkan kembali untuk diseleksi dalam Program Riset ITB 2013 Batch II.

 

Panduan dan format proposal dapat diperoleh melaui website LPPM (www.lppm.itb.ac.id) atau melalui http://research.itb.ac.id/. Pemasukan Proposal untuk seluruh program tersebut di atas dilakukan secara online melalui Sistem Pengelolaan Program Penelitian (http://research.itb.ac.id/). Batas akhir pendaftaran proposal adalah tanggal 25 Februari 2013 jam 24.00.

 

Panduan Riset ITB 2013 Batch II : Panduan Riset Inovasi ITB 2013_batch II

Format Proposal : Format Proposal Riset ITB 2013-batch II