Enter your keyword

Program UBER-HKI DIKTI 2010

Program UBER-HKI DIKTI 2010

Menindaklanjuti surat Direktur Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, nomor 274/D3/LL/2010 tanggal 23 Februari 2010 perihal Program Unggulan Berpotensi HKI (UBER HKI) Tahun 2010, bersama ini kami sampaikan bahwa Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi kembali membuka program Unggulan Berpotensi HKI (Uber-HKI) untuk mendorong dan meningkatkan perolehan paten dari perguruan tinggi.

 

Program UBER-HKI terbagi dalam dua jenis :

1. Bantuan Pendaftaran Paten; ditujukan bagi pelaksana penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang telah selesai kegiatannya dan siap diajukan pendaftaran patennya. Kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang melandasi ajuan tersebut tidak dibatasi waktunya.
2. Bantuan Penelitian untuk Paten; ditujukan bagi pelaksana penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang telah selesai kegiatannya pada tahun sebelumnya dan siap diajukan namun merasa perlu ada tambahan kegiatan sehingga hasil akhirnya dapat didaftarkan untuk paten

 

Panduan Pengusulan Program UBER HKI 2010 dapat diperoleh melalui website DP2M DIKTI (http://dp2m.dikti.go.id). Usulan disampaikan selambat-lambatnya tanggal 29 Maret 2010, pukul 15.00 WIB sebanyak 3 eksemplar, warna cover merah ke LPPM ITB.

 

Panduan Program UBER-HKI: revisi_panduan_uber_hki_2010